Widget HTML Atas

Mengenal Fungsi dan Cara Menggunakan Widget Button Pada Sketchware

Halo teman-teman, disini saya akan menjelaskan Fungsi dan Cara Menggunakan Widget BUtton Pada Sketchware. Buat yang belum mengenal apa itu Sketchware, Sketchware adalah Aplikasi Android yang bisa digunakan untuk membuat Aplikasi Android, untuk lebih jelasnya baca artikel ini ya : Cara Membuat Aplikasi Android di Android dengan Sketchware

Sebelumnya kita telah mempelajari tentang TextView dan EditText, sekarang kita akan menggunakan kedua source tersebut dengan widget Button.
Konsep yang kita gunakan adalah halaman form dan mengirim data menggunakan button, lalu menampilkan apa yang telah kita ketik pada form tersebut.

Saya menggunakan Linear Vertikal sebagai dasarnya agar isi/child dari linear akan berurut kebawah, lalu kemudian child dari Linear Vertikal kita pasangkan 3 Linear Horizontal dan Linear Horizontal ini kita isi TextView dan EditText, seperti gambar berikut.

Kemudian kita rapihkan dan tambahkan Widget Button, saya setting Layout Gravity:Left agar posisi di kanan.

Lalu Buat lagi Linear Vertikal dan tambahkan 3 TextView, nah nantinya TextView ini akan menampilkan apa yang kita ketik di EditText sesuai yang kita mau.

Jika suudah kamu bisa berpindah ke tab menu Event dan kamu pilih Button, saya jelaskan Event disini diartikan sebagai suatu kejadian. Karna ini Button maka pastinya Event yang ada adalah OnClick, yaitu saat kita klik apa yang akan terjadi sesuai keinginan kita.

Konsep yang kita pakai disini seperti sebelumnya saya jelaskan, yaitu menampilkan di TextView dari apa yang kita ketik di EditText sebelumnya

Block yang kita gunakan adalah kategori TextView, kamu bisa mencarinya di menu View. Kita menggunakan 2 tipe blok yaitu
TextView: [POSISITEXTVIEWTARGET] setText [POSISITEXTVIEWSUMBER] : Untuk menampilkan text pada TextView
TextView: [POSISITEXTVIEWSUMBER] getText : Untuk mengambil text dari sebuah TextView
Dari penjelasan diatas dimaksud kita akan menampilkan sebuah text dengan setText dan kemudian kita ambil text mana yang akan kita masukan, disini kan kita akan menggunakan EditText sebagai tampilannya, maka kita atur saja menjadi EditText.
Kita atur seperti gambar diatas.

Lalu kita coba run saja dan instal, kemudian kamu ketik sesukamu dan klik tombol Button. Lihat saja langsung gambarnya yaaa

Nah karna di form ada pilihan Password maka kita bisa percantik menggunakan tipe TextPassword.

Terlihat pada gambar diatas meskipun pada kolom EditText berupa password namun ketika mengambil datanya akan tetap berupa text yaa

Nah itu dia pengenalan singkat tentang Mengenal Fungsi dan Cara Menggunakan Widget Button Pada Sketchware. Bagi pemula pasti sangat menyenangkan belajar seperti ini, membuat form sendiri aja sudah bangga! Jadi inget pengalaman saat pertama kali bisa buat aplikasi sangat menyenangkan. Kamu bisa kreasikan sesuka hatimu dan bisa mempelajari dengan mempraktekan langsung agar lebih mudah kamu mengerti. Selama belajar pasti bisa!

Ayo bagikan artikel ini ke temanmu agar mereka tau kalau di Android juga bisa membuat aplikasi Android!

1 comment for "Mengenal Fungsi dan Cara Menggunakan Widget Button Pada Sketchware"

  1. Bang..gimana kalo saya buat game..terus button nya cuma dapat sekali klik..gimana cara membuat button itu bisa diklik berkali kali

    ReplyDelete

Post a Comment